9 Situs untuk Download Nada Dering Keren

Photo of author
Written By Nick Person

Pecinta suara Google, mengembangkan beberapa text to speech engine populer dalam berbagai bahasa.

Dewasa ini, mendapatkan nada dering tak melulu lewat situs. Beberapa platform lain misalnya TikTok atau YouTube, menyediakan nada dering yang menarik dan keren. Hanya saja, karena dibagikan dalam bentuk video, kita perlu mengubahnya menjadi file mp3 dulu.

Namun karena yang sedang kita bahas hanyalah situs, jadi mari fokus pada topik saja. Selain itu, cara ini lebih mudah, dan praktis. 

9 Situs Download Nada Dering

Berikut ini adalah daftar situs-situs yang menyediakan ribuan nada dering untuk telepon, alarm, SMS, yang gratis dan siap unduh. Tugasnya cuma download, dan file mp3 telah tersimpan rapi.

Apa saja situs-situs itu?

1. MyInstants.com

Dengan tampilan yang menarik, berupa tombol-tombol, situs ini punya ribuan nada dering dari yang berbahasa Indonesia, Korea, Jepang, Inggris dan sebagainya. Audio-audio viral di internet yang lucu dan keren juga ada di sini. Yang paling populer di sini adalah nada dering meme, Indonesia, Spongebob, Discord, suara kentut, anime, dan sebagainya. Yang viral-viral, selalu ada di sini.

2. Zedge.net

Zedge juga punya aplikasi yang bisa diunduh di PlayStore dan AppStore. Mereka menyediakan nada dering yang tak kalah menarik juga. Pengguna pun dapat mengubah format nada dering menjadi AAC, FLAC, M4A, MP3, OGG, WAV, atau WMA. Selsin menyediakan ringtone, juga tersedia wallpaper untuk ponsel dalam bentuk gambar atau wallpaper hidup.

3. Phoneky.com

Tak jauh beda dengan situs lain. Menyediakan ribuan nada dering siap pakai. Download dan pasang ke ponsel Anda. Tampilan interface yang sederhana, tersedia ragam ringtones yang menarik dan keren. Dari yang nada dering klasik, modern, hingga ringtones lucu, dan memeable. Cari nada dering Anda dan download tanpa banyak pikir. Semuanya dapat diambil gratis.

4. Prokelara.com

Untuk memudahkan menemukan ringtones yang Anda suka, situs download ringtones ini menyajikan kategori-kategori mulai dari hindi ringtones, iPhone ringtones, music ringtones, baby ringtones, devotional ringtones, sound effect, funny, tamil ringtones dan sebagainya. Apabila kalian punya nada dering buatan sendiri, Anda juga dapat menguploadnya ke sini.

5. MobCup.net

Tampilan situs ini sangat rapi. Tersedia format download m4r juga untuk pebgguna yang memakai ponsel iPhone. Untuk emmudahkan kalian menemukan ringtones yang Anda inginkan, manfaatkan pencarian. Terus ada tag-tag juga untuk semakin mempersempit pencarian, mengingat di sini ringtones yang disediakan sangat banyak. MobCup juga punya versi aplikasi yang dapat didownload untuk Abdroid ataupun iPhone.

6. Tones7.com

Jika Anda mencari sesuatu yang berbeda dari biasanya, Tones7 adalah tempatnya. Akan tetapi, semua ringtones didominasi nada dering dari luar negeri, tidak ada Indonesia. Ringtones populer di situs ini ditempati oleh suara tema halloween, bayi nge-rap, mobil terkunci, hip hop alarm, suara katak, spanish gitar, club remix, bayi mabuk dan sebagainya. Keunggulan dari situs ini, mudah digunakan dan semuanya gratis.

7. ZigTone.com

Situs download ringtone berikutnya adalah Zigtone. Yang menarim di sini adalah, ada banyak sound dari TikTok yang dapat kita unduh dan jadikan nada dering di ponsel kita. Sound-sound itu tidak terdengar asing, karema semua soundnya viral. Selain itu, situs ini lebih didominasi nada dering bollywood dan hindi. Tapi juga tetap ada ringtones english, meme funny, potongan lagu di bagian serunya saja dan lain-lain.

8. Mobiles24.co

Koleksi rintines khas Indonesia sulit ditemukan di sini. Kebanyakan ringtones berbahasa Inggris, atau dari negara lain. Keunggulannya, kita dapat melihat daftar ringtones terpopuler di sini, atau ringtones yang paling banyak didownload. Selain menyediakan ringtones, situs ini juga sedia download wallpaper gratis, video, dan games Android.

9. Mp3RingtonesDownload.net

Ringtones paling populer di sini adalah alunan suara flut yang pernah viral di TikTok tahun 2022 lalu, terus ada remix-remix khas Indonesia, musik jedag-jedug yang pernah viral pada masanya. Ringtones punjabi juga banyak tersedia. Pokoknya cari saja yang Anda ingin download. Masukkan kata kunci yang benar, atau telusuri kategori nada dering terbaru, lama, dan terpopuler.

Demikian daftar 9 situs download ringtones yang menyediakan kumpulan nada dering keren, lucu, viral, dan menarik. Cocok dijadikan nada dering ponsel Anda.

Leave Reply